Bung Edi Pimpin Penanaman Pohon Pule

Menyambut musim hujan, Pemerintah Kota Malang kembali menggiatkan aksi penghijauan dengan menanam pohon pule. Seperti biasanya, penanaman pohon pule ini dipimpin Wakil Wali Kota Malang Ir. H. Sofyan Edi Jarwoko di kawasan Rumah Potong Hewan (RPH) Kota Malang, Senin (23/8/2021).

Bung Edi, sapaan Sofyan Edi Jarwoko mengungkapkan sejak 2019 pihaknya terus aktif mengajak masyarakat Kota Malang menanam pohon pule. Tujuannya agar Kota Malang semakin asri dan oksigen melimpah dari pohon yang ditanam. “Banyaknya pepohonan tidak hanya menghijaukan Kota Malang, lebih dari itu bisa semakin banyak oksigen untuk masyarakat,” jelas Bung Edi.

Termasuk juga di kawasan RPH Kota Malang yang berdekatan langsung dengan lintasan jalan raya, penanam pohon sangat penting dilakukan. Bukan hanya sebagai peneduh, tetapi sebagai penyeimbang adanya pencemaran asap kendaraan bermotor. Jika oksigen banyak yang didapat dari tanaman diharapkan bisa menyehatkan masyarakat Kota Malang.

“Mumpung mau musim hujan, penanaman pohon harus digiatkan sehingga jika hujan tiba tanaman bisa tumbuh dengan sehat,” tegas Bung Edi.

Pada kesempatan ini, Bung Edi juga melihat langsung bagaimana tanaman pohon pule yang ditanam di kawasan RW 1 Kelurahan Ciptomulyo beberapa waktu lalu. Kedisiplinan warga Ciptomulyo dalam merawat tanaman pule yang ditanam Desember 2020 lalu sudah terlihat nyata hasilnya. Di sepanjang jalan di kawasan RW 1 Kelurahan Ciptomulyo tampak tanaman pohon pule sudah tumbuh subur dan hijau.

 

Sumber : malangkota.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *