Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji memberikan arahan dan motivasi bagi penerima program beasiswa Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, yakni peserta didik berprestasi jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Perguruan Tinggi Negeri (PTN), Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di aula Mini Block Office, Balai Kota Malang, Kamis (23/12/2021).
Di tahun 2021 ini beasiswa pendidikan diberikan kepada 130 siswa didik berprestasi dengan rincian jenjang SMA/SMK sebanyak 70 orang dan jenjang perguruan tinggi sebanyak 60 orang.
Wali Kota Sutiaji mengatakan, program beasiswa Pemkot Malang untuk siswa didik berprestasi dari keluarga kurang mampu ini sudah berjalan dua tahun. “Anak-anak ini merasa sangat terbantu, ada yang merasa dengan program beasiswa ini bisa membantu adiknya, membeli peralatan sekolah, membiayai penelitian, dan lain sebagainya. Artinya beasiswa ini bermanfaat,” jelas Sutiaji.
Nominal beasiswa yang diterima untuk jenjang SMA/SMK Rp440 ribu per bulan. Sedangkan untuk mahasiswa mendapatkan beasiswa Rp2 juta per bulannya.
“Rencananya akan ada kenaikan kuota penerima beasiswa, dari 130 orang menjadi 216 orang. Untuk kenaikan nominal akan dikaji secara terus menerus. Kalau ke depan kekuatan keuangan kita mampu, tidak menutup kemungkinan akan dinaikkan,” jelasnya lebih lanjut.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Kemasyarakatan Setda Kota Malang Drs. R. Achmad Mabrur mengungkapkan, bahwa kegiatan ini dilaksanakan agar para penerima beasiswa ini lebih bersemangat dalam menuntut ilmu.
“Ilmu menurut pemikiran kami adalah warisan terbesar dan berharga. Karena ilmu itu pula yang akan dapat memberantas kemiskinan,” tuturnya.
Ia pun menyampaikan bahwa program beasiswa Pemkot Malang ini juga diinisiasi oleh Wali Kota Malang yang senantiasa menggaungkan tagline dari Malang untuk Indonesia dan dari Malang untuk dunia. “Ini akan terwujud kalau didasari oleh sebuah ilmu,” pungkasnya.
Sumber : malangkota.go.id